BLANTERWISDOM101

Latihan dan Rencana Pementasan

Rabu, 20 September 2017
TbR akan kembali berpentas pada bulan November di seputar Yogyakarta. Selain itu, akan dipresentasikan pula teater gerak hasil dari latihan. Kemarin pada hari Selasa, 19 September rencana ini diungkapkan dan semuanya memberikan  tanggapan positif. Seperti biasa, lokasi pementasan belum tertentukan karena kesepakatan tanggal lebih diutamakan mengingat kesibukan teman-teman antara yang masih menjadi mahasiswa maupun yang sudah bekerja. Lokasi pementasan kali ini dipilih di sekolah (SMA atau SMK) seputar jogja dengan pertimbangan transportasi. Untuk menandai proses teater gerak, dalam latihan kemarin mulai dibagi ke dalam 2 sesi yaitu sesi theater game dan sesi teater gerak. Meski untuk teater gerak belum sepenuhnya dilakukan penggalian gagasan serta observasi gerak, namun games yang disampaikan pada sesi 2 mengarah pada penggunaan dan koordinasi gerak. Hadir dalam latihan; Andri, Tama, Becak, Bagus, Djury, Gilbo, Awis, Nimas, Efa, Zita serta Faat (Singapore), Fattaneh (Iran), Janka (Slovakia), dan Marija (Lithuania). Bagi teman-teman yang tertarik untuk bergabung dan siap berpentas baik untuk nomor teater gerak maupun theatre by request dipersilakan. Narahubung adalah Andri. Sip!!
Share This :

0 komentar